Polisi Berhasil Gagalkan Penyelundupan 1 Kwintal Ganja

Kepolisian Daerah Jawa Barat berhasil mengungkap penyeludupan 100 kilogram ganja asal Aceh yang dikirim melalui jasa pengiriman kantor Pos di Cianjur, Jawa Barat.
Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Agung Budi Maryoto mengatakan, atas pengungkapan tersebut tiga orang berhasil diamankan yakni IS (38), K (20) dan M (44). Ketiganya diamankan saat keluar dari Kantor Pos usai mengambil paket berisi ganja kering.
"Setelah mendapatkan informasi, kita tangkap ketiga tersangka setelah mengambil paket ganja dari Kantor Pos Cianjur," ujar Agung di Mapolda Jabar, di Bandung, Rabu.
Adapun modus operandi yang dilakukan para tersangka dengan memanipulasi dokumen agar paket ganja tersebut bisa dikirim dari Aceh ke Pulau Jawa. "Dokumen bahwa barang tersebut adalah kopi. Saat mau diambil, ternyata isinya bukan kopi, tapi sejenis ganja," kata dia.
Menurut Agung, ketiganya memiliki peran berbeda, IS dan K bertugas penerima dan pengedar di wilayah Bogor, Jawa Barat. Sementara M, sebagai sopir pengangkut barang haram tersebut.
Mereka mendapatkan ganja kering tersebut dari pelaku berinisial E yang bertugas sebagai pengirim sekaligus pemilik barang narkotika jenis daun ganja dari Aceh. Saat ini E masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).
"Dari tiga orang ini mengaku pemilik ganja itu atas nama E. Dia sedang kita kejar, ke depan akan kita ungkap mudah-mudahan bisa tertangkap," tuturnya.
Agung berharap, perusahaan jasa pengiriman barang bisa memperketat pengawasan terhadap barang yang dikirimkan, agar hak tersebut tidak terulang kembali.
相关文章
Prabowo Bangga Cadangan Beras RI Tertinggi Sepanjang Sejarah
JAKARTA, DISWAY.ID- Presiden Prabowo Subianto mengaku bangga atas capaian sektor pangan nasional.Men2025-05-25Jelang Batas Pemberkasan Paulus Tannos, KPK Harap ada Kabar Baik dari Pemerintahan Singapura
JAKARTA, DISWAY.ID- Waktu penyelesaian berkas ekstradisi buronan Paulus Tannos tinggal seminggu lagi2025-05-25Mitos atau Fakta: Menstruasi Bisa Sinkron Saat Tinggal Bersama?
Daftar Isi Apa Itu Menstrual Synchrony?2025-05-25Anggaran Kejaksaan RI Juga Dipangkas Rp5,43 T, Dampaknya Matikan Listrik hingga Hemat Air
JAKARTA, DISWAY.ID- Kejaksaan Agung (Kejagung) melakukan restrukturisasi anggaran pada tahun 2025, y2025-05-25Selamat Hari Pendidikan! Yuk, Klaim Saldo Dana Kaget Hari Ini
SuaraJakarta.id - Selamat Hari Pendidikan! Yuk, Klaim Saldo Dana Kaget Hari IniPernahkah kamu berpik2025-05-25Penyebab Air Kencing Berbusa, Bisa Jadi Penyakit Tertentu
Daftar Isi Penyebab kencing berbusa2025-05-25
最新评论